Home » , » Asal Usul Vampir dan Berbagai Misteri Yang Menyelimutinya

Asal Usul Vampir dan Berbagai Misteri Yang Menyelimutinya

Written By Anonymous on Wednesday | 12:57


Kita tahu bahwa vampir, manusia penghisap darah merupakan legenda yang sangat populer di dunia. Apalagi kisahnya sering diangkat dalam film-film dengan berbagai versi. 


Asal Usul Vampir dan Berbagai Misteri Yang Menyelimutinya

Apakah kamu juga tahu bahwa di dalam tatanan kehidupan masyarakat Eropa kuno, ternyata sudah mengenal teror vampir sebagai biang dari segala kemalangan yang melanda desa setempat. Saat itu sosok vampir selalu disalahkan apabila ada wabah penyakit mematikan yang tersebar dengan cepat, ternak-ternak mati tanpa sebab dan hasil pertanian yang gagal karena kemarau panjang. 

Atas dasar keyakinan religius masyarakat yang masih dangkal, kesalahan dan tuduhan sering kali ditimpakan kepada orang-orang yang telah meninggal. Orang yang dinilai meninggal secara tidak wajar dicurigai bangkit dari kubur dan menyebarkan teror.

Pada akhirnya kecurigaan berujung pada penggalian kembali makam orang yang dicurigai. Masyarakat umum menganggap bahwa mayat yang telah dikubur akan mengalami pembusukan dengan cepat. 


Asal Usul Vampir dan Berbagai Misteri Yang Menyelimutinya

Akan tetapi tidak ada yang tahu bahwa jika mayat disegel secara rapat di dalam peti dan dimakamkan pada saat musim dingin, proses pembusukan bisa tertunda selama berminggu-minggu. Selain itu, jika mayat terlambat membusuk, perut dan usus akan mengembang dan membuat darah naik ke mulut. 

Nah, jadilah pada saat salah satu makam dibongkar, orang-orang menjadi terperanjat setelah melihat ada mayat yang masih utuh, ditambah darah yang mengalir dari mulut. Kemudian tersebarlah gosip bahwa mayat tersebut sering keluar ke malam hari dan menghisap darah.

Mitos tersebut pada awalnya mungkin hanya dikenal beberapa wilayah di Eropa saja. Dan, kepopuleran vampir ke seluas dunia berawal di akhir abad ke 19. 

Sebenarnya hal ini berawal dari Novel karangan Bram Stoker berjudul Dracula yang terbit pertama kali pada bulan Mei 1897. Meskipun kuat dugaan, tokoh Pangeran Dracula yang diangkat dalam novel kemungkinan besar terinspirasi oleh sepak terjang seorang pangeran Rumania (Prince of Wallachia) yang bernama Vlad Tepes atau dikenal juga dengan Vlad III (1431 – 1476) yang berjuang melawan kekaisaran Ottoman.

Disepanjang sejarahnya, Vlad Tepes merupakan sosok yang terkenal sangat kejam terutama kepada para tawanan perangnya. Tindakan brutal dan sadisnya sering kali dilakukan atas dasar kesenangan dan hiburan belaka, seperti menancapkan korbannya di tiang pancang dan menusuk-nusuk tubuhnya hingga tewas.

Berlanjut lagi, jadi dari novel Bram Stoker ini kemudian muncul penulis-penulis lain yang mencoba mengangkat sosok Dracula maupun vampir dengan sosok lain ke dalam kisah fantasi mereka masing-masing, hingga sekarang.



0 komentar:

Pilih Artikel Menarik Lainnya Disini :

 
Copyright © Fakta Unik Seru dan Menarik - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger